Diduga Menyimpangkan Anggaran, Kadishub Kabupaten Tulang Bawang Barat Bakal Diperiksa
Lampunginfo.com,Tulang Bawang Barat – Menjelang masa pensiun Kepala Dinas Perhubungan (Kadishub) Kabupaten Tulang Bawang Barat (Tubaba), Marwan Aziz bakal diperiksa Inspektorat atas dugaan penyimpangan anggaran.
Perana Putera Kapala Inspektur Inspektorat Tubaba melalui inspektur pembantu khusus irban V mengatakan, pemanggilan dalam rangka menindaklanjuti dugaan penyimpangan anggaran Dinas Perhubungan Tubaba.
“Kita akan panggil untuk mengklarifikasi apakan benar setiap tahun Dinas Perhubungan Tubaba menganggarkan biaya mencapai ratusan juta rupiah untuk kegiatan koordinasi pengujian berkala kendaraan bermotor,” ujar irban V Muslim.
Muslim juga menegaskan pihaknya sedang mengagendakan pemeriksaan terhadap Marwan Aziz yang kini menjabat Kepala Dinas Perikanan Tubaba.
“Nanti kita koordinasikan dengan pimpinan terlebih dahulu untuk pemanggilan karena Marwan Aziz selaku Pejabat Pembuat Komitmen (PPK) di Dinas Perhubungan Tubaba tahun anggaran 2021,” jelas Muslim.
Muslim menambahkan, berdasarkan pemberitaan awak media terkait anggaran ratusan juta itu, Dishub Tubaba tidak memiliki fasilitas uji KIR akan ditanyakan sesuai kewenangan dan tugas PPK atas kegiatan yang dipersoalkan.
Sementara itu, saat awak media berupaya menghubungi Kadishub Tubaba terkait persoalan tersebut, ia terkesan bungkam dan belum bisa dikonfirmasi meski ponselnya dalam keadaan aktif.
Berdasarkan informasi yang didapat sebelumnya, Inspektorat Tubaba sudah melakukan pemeriksaan terhadap Bendahara Keuangan dan PPTK Dinas Perhubungan Tubaba.
“Dalam pemeriksaan tersebut, Bendahara Keuangan mengaku dihadapat irban V Muslim terdapat beberapa kegiatan anggarannya tidak terserap,” tukas irban V Muslim.